Cara Mudah Membuat Ikan Tongkol Dengan Bumbu Kemangi

Advertisement

Sebelumnya saya pernah membagikan kepada anda sebuah resep makanan dengan bahan utama ikan yaitu, resep ikan kuah asam lezat, dan untuk kesempatan sekarang saya kembali akan membagikan kepada anda sebuah resep tentang ikan juga, namun kali ini jenis ikannya yang berbeda, yaitu resep ikan tongkol bumbu kemangi. Seperti yang kita ketahui ikan memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi dan juga sangat bagus untuk pertumbuhan anak terutama pada otaknya. Untuk ikan tongkol sendiri ada beberapa gizi yang bisa anda dapatkan dari ikan tersebut seperti menjaga kesehatan mata dan juga mencegah anemia. Langsung saja di bawah ini ada cara memasak dan resep untuk membuat ikan tongkol dengan bunbu kemangi.
Cara Mudah Membuat Ikan Tongkol Dengan Bumbu Kemangi
Bahan - Bahan :
ikan tongkol (bisa diganti sesuai selera) 1/2kg
kemangi 2 genggam
tomat 4 buah
gula
garam
jeruk nipis

Bahan Halus :
bawang putih 4 siung
bawang merah 5 butir
kemiri (disangrai) 3 butir
jahe 1 ruas jari
sereh 1 batang (pilih yang agak besar)
daun jeruk 2 lembar
cabai merah besar 10 buah, bisa ditambah cabe rawit kalo suka pedas

Cara Membuatnya :

  • Pertama potong ikan dan lumuri dengan jeruk nipis lalu diamkan sejenak 
  • Setelah itu cuci sampai bersih kembali (ikannya dipotong sesuai selera).
  • Bumbui ikan dengan bawang putih halus dan garam kemudian goreng sampai kering.
  • Masukan bumbu halus tadi ke dalam wajan dan beri setengah gelas air lalu masak hingga mendidih (bumbu yang tadi tidak digongso pakai minyak). 
  • Setelah air kelihatan menyusut saatnya masukan kembali setengah gelas air untuk lebih mematangkan bumbu tersebut lalu kemudian tomat yang diiris iris, gula garam dan sedikit air jeruk nipis.
  • Setelah air sedikit menyusut lagi masukan ikan dan kemangi 
  • Dan terakhir angkat dan sajikan, bagusnya ditemani dengan nasi panas dan di makan bersama dengan keluarga anda.

Advertisement
Description: Cara Mudah Membuat Ikan Tongkol Dengan Bumbu Kemangi, Rating: 4.5, Reviewer: Unknown, ItemReviewed: Cara Mudah Membuat Ikan Tongkol Dengan Bumbu Kemangi

Ditulis Oleh : Unknown
Hari: 7:05 PM Kategori:

0 komentar:

Post a Comment