Sebelumnya saya pernah membagikan kepada anda sebuah resep cara membuat cemilan segar dan juga menyehatkan tentunya yaitu Pudding Cocktail Mayumi. Dan untuk kesempatan sekarang saya kembali akan membagikan kepada anda sebuah minuman segar yang begitu manis yaitu Rainbow Cocktail. Siapa yang suka dengan minuman manis dingin dan menyegarkan plus di minum pada saat cuaca panas atau sesudah anda bekarja berat, pasti semua orang suka dengan hal tersebut. Rainbow Cocktail sendiri adalah salah satu minuman pelepas dahaga dengan penampilan yang bagitu fullcolor, bagi anda yang penasaran dibawah ini ada resep membuatnya.
Bahan - Bahan
1 buah apel malang
1 buah naga merah
10 buah stroberi segar, potong-potong menjadi 4 bagian
½ bagian buah melon
1 kaleng buah leci
1 potong buah peach
200 gram jeruk mandarin kaleng
1 buah kiwi
600 ml air soda
200 ml sirup vanilla
Es batu secukupnya
Cara Membuatnya
- Untuk pertama kupas terlebih dahulu buah apel, lalu potong - potong kecil seperti dadu.
- Lalu rendam buah apel tersebut ke dalam air agar terlihat segar.
- Selanjutnya potong buah kiwi dan juga buah naga seperti dadu.
- Potong kembali buah peach dan juga buah melon seperti dadu.
- Campurkan air soda dengan sirup vanila, dan aduk sampai terlarut rata.
- Masukkan buah - buah yang tadi di potong dadu ke dalam campuran air soda dan juga sirup vanila
- Masukkan juga es batu ke dalam campuran minuman tadi agar lebih segar, dan sajikan selagi dingin.
Description: Resep Cara Membuat Minuman Rainbow Cocktail Segar dan Colorfull, Rating: 4.5, Reviewer: Unknown, ItemReviewed: Resep Cara Membuat Minuman Rainbow Cocktail Segar dan Colorfull
0 komentar:
Post a Comment