Resep Mudah Membuat Bola - Bola Tahu Dengan Isi Telur Puyuh

Advertisement

Sebelumnya saya pernah membagikan kepada anda sebuah resep cara membuat bola - bola daging sapi, dan untuk kesempatan sekarang saya kembali akan membagikan kepada anda sebuah resep membuat bola - bola juga namun kali ini resep bola - bola tahu dengan isi telur puyuh. Bola - bola adalah salah satu makanan yang biasanya terbuat dari daging baik itu daging ayam atau daging sapi, dan jarang sekali ada isinya hanya tumpukan daging yang di gulung menjadi bentuk bola. Namun untuk kesempatan sekarang saya akan membagikan resep bola - bola yang beda dari biasannya karena bahannya pun bukan dari daging melainkan dari tahu, dan bola - bola yang akan saya bagikan ini mempunyai isi di dalamnya yaitu telur puyuh.
Resep Mudah Membuat Bola - Bola Tahu Dengan Isi Telur Puyuh
Bahan - Bahan
1 kotak tahu putih, hancurkan
10 butir telur puyuh matang (atau secukupnya hingga adonan habis)
100 gr udang, blender halus
2 sdm tepung terigu
2 sdm tepung tapioka/kanji
1 butir telur
2 siung bawang putih
3 siung bawang merah
2 batang daun bawang, iris halus
2 batang daun seledri, iris halus
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
minyak goreng secukupnya

Cara Membuatnya

  • Untuk pertama haluskan bumbu seperti bawang putih, bawang merah dan garam.
  • Selanjutnya kocok telur dan campurkan dengan tahu yang sebelumnya sudah dihancurkan. 
  • Masukan udang yang sudah dicacah halus serta bumbu halus tadi dan tepung, merica, daun bawang dan seledri. Aduk semua bahan tersebut sampai tercampur dengan rata
  • Panaskan minyak lalu ambil beberapa adonan tadi dengan menggunakan sendok, atau dengan menggunakan tangan, lalu isi adonan dengan telur, dan bentuk seperti bola. 
  • Goreng sampai matang dan berubah warna menjadi keemasan.
  • Bola - Bola Tahu isi telur puyuh pun bisa anda hidangkan. Lebih nikmat jika di temani dengan saus kesukaan anda.

Advertisement
Description: Resep Mudah Membuat Bola - Bola Tahu Dengan Isi Telur Puyuh, Rating: 4.5, Reviewer: Unknown, ItemReviewed: Resep Mudah Membuat Bola - Bola Tahu Dengan Isi Telur Puyuh

Ditulis Oleh : Unknown
Hari: 5:46 PM Kategori:

0 komentar:

Post a Comment